Matkul Keamanan Informasi_ Review Materi Mengenal Lebih Dekat Apa Itu Keamanan Informasi
MENGENAL LEBIH DEKAT APA ITU KEAMANAN INFORMASI
Perkembangan teknologi mengharuskan kita mengenal lebih jauh tentang keamanan informasi. Bagaimana tidak, dalam sebuah organisasi diperlukan kecepatan dan keakuratan dalam mengakses atau menyediakan informasi sehingga apabila terjadi masalah dalam hal ini maka sebuah organisasi tidak akan berjalan seperti semestinya. Namun, seringkali keamanan dikurangi atau ditiadakan dengan alas an mengganggu kinerja sebuah system.
1. Ancaman Keamanan Informasi
Ancaman keamanan informasi (ancaman siber) merupakan ancaman dan gangguan yang berkaitan dengan penggunaan teknologi yang berbasis komputer dan jaringan telekomunikasi. Ancaman siber ini dapat dikelompokkan menjadi beberapa bentuk, yaitu :
- Cyber Espionage
- Cyber Warfare
- Cyber Crime
- Cyber Terrorism
Para pelaku kejahatan siber ini bertujuan memperoleh kekuasaan atau uang yang menyebabkan kerugian materil dan finansial bagi korban pelaku kejahatan.
2. Ruang Siber
Menurut Jones (1997:22) ruang siber ini bisa dimaknai sebagai "sesuatu yang umum atau yang sifatnya pribadi, antarbudaya atau lintas bahasa, hingga pada publik yang terkontrol atau yang bebas."
3. Tujuan Keamanan Informasi
Keamanan informasi bertujuan untuk mewujudkan tiga hal, yaitu :
-Kerahasiaan, melindungi data dan informasi perusahaan dari penyingkapan orang –orang yang tidak berhak
-Ketersediaan, meyakinkan bahwa data dan informasi perusahaan hanya dapat digunakan oleh orang yang berhak menggunakannya.
-Integritas, sistem informasi perlu menyediakan representasi yang akurat dari sistem fisik yang direpresentasikan
Dari pembahasan diatas dapat disimpulkan bahawa Keamanan Informasi merupakan upaya mencegah ancaman yang datang dari jaringan koneksi global seperti internet atau sistem informasi lainnya.
Nama : Desi Wulandari Rahayu
NIM : 203100119
Prodi : Sistem Informasi
Komentar
Posting Komentar